bLU cRU
WorldSSP 300 Imola (Superpole) : Start Dari Barisan Ke-6, Galang Hendra Optimis Berjuang Untuk Podium
12 May 2019

Hasil dari sesi Superpole Group A balap dunia World Supersport 300 (WorldSSP 300) di Sirkuit Imola Italia, Sabtu (11/5) menempatkan Galang Hendra Pratama di posisi ke-10 dari total 28 starter yang terlibat. Catatan waktu rider binaan Yamaha Racing Indonesia ini adalah 2 menit 07,672 detik.
Berdasarkan hasil kombinasi dengan Superpole Group B yang juga diisi 28 rider, maka Galang Hendra Pratama yang bernaung bersama tim Yamaha Semakin Di Depan Biblion Motoxracing berada di urutan ke-17 atau start dari barisan ke-6.
Secara umum, memang kompetisi di babak kualifikasi berjalan ketat. Perbedaan waktu relatif tipis. Tercatata ada 12 pembalap teratas yang catatan waktunya bermain di torehan 2 menit 7 detik.
Namun racer usia 20 tahun asal Yogyakarta ini mengaku optimis dengan perfoma motor Yamaha YZF-R3nya dalam raceday Minggu (12/5). Galang Hendra Pratama akan berjuang all-out untuk berada di barisan depan dan secara bertahap memperbaiki posisi serta berupaya meraih podium.
aya sudah menyelesaikan FP3 dan Superpole dan hasilnya saya berada di posisi grid ke-17. Namun saya memiliki feeling yang bagus untuk berada di barisan depan untuk bisa meraih podium. Doakan saya selalu, saya akan memberikan yang terbaik. Saya akan terus berupaya untuk menjadi yang terbaik demi Merah Putih Semakiin Di Depan, Yamaha Gaspoll," tukas Galang Hendra Pratama.
Semoga Galang Hendra bisa meraih podium tertinggi dan mengibarkan Bendera Merah Putih. Yamaha Semakin Di Depan, Gasspoll!
[gallery link="file" columns="2" size="medium" ids="6585,6583"]