Product

Dealer

Credit

Konsultasi

Service

bLU cRU

Bukti Kepedulian Yamaha Terhadap Dunia Balap. Konsisten Gelar Yamaha Sunday Race Hingga Tahun ke-

21  June 2019

product-picture

Jelang Yamaha Sunday Race 2019 Sentul :

Seri pertama dari kompetisi balap bergengsiYamaha Sunday Race 2019 (YSR 2019) akan diselenggarakan di Sirkuit Sentul, Bogor, akhir pekan ini (22-23 Juni). Ini balapan khusus motor sport yang dipersembahkan PT. Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) dan sudah memasuki tahun ke-5 dalam penyelenggaraan. Yamaha Sunday Race terbukti nyata melahirkan potensi-potensi racer muda yang berprestasi di level internasional seperti Galang Hendra Pratama yang konsen di balap dunia WorldSSP300, M Faerozi, Anggi Setiawan di gelaran Asia Road Racing Championship 2019 (AP250), Serta Aldi Satya Mahendra dengan Wahyu Nugroho yang juga berada di gelaran Asia Road Racing Championship 2019 (UB150) yang pada tahun lalu mengikuti Yamaha Sunday Race dikelas R15 Idemitsu Junior Pro. Pembalap pembalap ini membuktikan bahwa pembalap jebolan Yamaha Sunday Race mampu untuk bersaing di kancah internasional Berbagai kelas tersaji yang notabene mengakomodir rekan-rekan komunitas. Mereka diajak untuk merasakan sensasi balapan di lintasan permanen Sentul yang memiliki panjang 3,9 Km. Juga adanya langkah edukasi seputar dunia racing, membangun kedisiplinan dan memahami manajemen balap yang profesional. Disamping itu dihadirkan pula kelas-kelas untuk pembalap profesional, termasuk konteks pembinaan balap sport yang lebih dini. Seperti penerapan regulasi pada musim sebelumnya, maka pihak Yamaha memiliki data valid menyangkut langkah pengkategorian atau pengelompokan rider komunitas. Semua berdasarkan prestasi yang telah diraih ataupun catatan waktu yang diukir. Pada tahun ini Yamaha Sunday Race membuka kelas baru di kelas 150cc yaitu All New R15 Community Beginner Rider, All New R15 Professional Rider dan Sport R15 Community Professional Rider Adapun kelas-kelas yang tetap akan dilombakan dalam Yamaha Sunday Race 2019 seperti tahun sebelumnya ialah Superstockup to 1000 cc, kemudian Sport 250 cc Professional Rider, Sport 250 cc Community Professional Rider, Sport 250 cc Community A Rider, Sport 250 cc Community B Rider, Sport 250 cc Community B Consolation Rider dan Sport 250 cc Community B Beginner Rider. Kemudian untuk kelas motor sport 150 cc tersaji dengan kategori All New R15 Idemitsu Junior Pro, Sport 150 cc Community Professional Rider, Sport 150 cc Community A Rider dan Sport 150 cc Community B Rider Jadi untuk beberapa kelas Sport 150 cc wajib menggunakan pacuan All New YZF-R15. Ini motor yang memiliki spesifikasi terbaik di kelasnya. Catatan penting, bahwa Yamaha R15 sukses meraih juara nasional Kejurnas Sport 150 cc dalam 5 tahun penyelenggaraan IRS Sentul. Selalu merebut jawara nasional, juga memegang best-time Sentul dengan catatan waktu 1 menit 47,608 detik. Disamping itu, Yamaha Sunday Race 2019 Sentul yang menyediakan hadiah unit motor dan uang puluhan juta rupiah, juga akan dihadiri oleh ribuan bikers dari Yamaha Riders Federation Indonesia (YRFI) wilayah Jabodetabek dan Banten. Mereka akan melakukan victory lap atau mengitari Sirkuit Sentul, Bogor dalam beberapa lap. Para pengunjung Yamaha Sunday Race 2019 Sentul juga akan disajikan berbagai acara menarik. Termasuk Racing Kit Market dari berbagai sponsor, juga adanya Fun Games, Futsal Competition, Aerobic. Selain itu ada yang berbeda ditahun ini yaitu adanya kompetisi E-Sport MotoGP19, PES2019, dan PUBG Mobile dengan total hadiah 15 juta rupiah. erimakasih untuk Yamaha Indonesia telah menyelenggarakan event sepert ini, karena dievent seperti ini menjadi momentum kita antar komunitas untuk saling bersilaturami antar komunitas Yamaha,ungkap Reza dari komunitas YARRCI R25 遯カ蟒嫗ri tahun ke tahun acaranya sangat menarik mulai dari balap hingga hiburannya, Yamaha Sunday Race menjadi hiburan untuk masyarakat. Selain itu kita juga bisa bertemu dengan anggota antar komunitas Yamaha. Diharapkan event seperti ini bisa terus terlaksana,ungkap Wardani dari komunitas YROI Adapun beberapa sponsor yang mendukung pelaksanaan Yamaha Sunday Race 2019 ialah Yamalube, Idemitsu, Kayaba, Pirelli, Motobatt, NGK, IRC Tire. YES24 dan Dunlop.