bLU cRU
Hadir Pertama Kalinya,Siap Tersaji Kelas Aerox 155 Khusus Pemula
29 August 2019

Jelang Yamaha Cup Race 2019 Sintang, Kalbar :
Setelah berlangsung di Boyolali (Jawa Tengah), Medan (Sumatera Utara) dan Pangkalpinang (Kep. Babel), maka seri ke-4 Yamaha Cup Race 2019 (YCR 2019) untuk pertama kalinya akan diselenggarakan di Sirkuit Non Permanen (NP) Ex-Bandara Susilo, Sintang, Kalimantan Barat (Kalbar) pada tanggal 31 Agustus-1 September 2019. Jadi berbeda dengan fakta tahun lalu yang hadir di Singkawang dan Pontianak yang sama-sama berada di wilayah Kalbar. Tentu saja, YCR 2019 Sintang akan menjadi tontonan menarik karena memang YCR 2019 adalah pentas balap paling lama dan terpopuler di Indonesia. Sudah memasuki 3 Dekade dalam penyelenggaraan. Dipastikan akan berlangsung pertarungan tim-tim pabrikan seperti Yamaha Aditama dan Yamaha Rivaco. Nama-nama pembalap nasional seperti Sulung Giwa, Agus Setiawan, Alpian Ridhuan Noor dan M Khafi siap bertarung. Serta para privateer yang tidak mau kalah bersaing. Mereka termotivasi untuk meraih prestasi terbaik. Tidak kalah menarik ialah kelas-kelas berbasic mesin bakar 2 langkah yang berupaya menampung animo lokal. Termasuk yang sangat menggoda untuk dinikmati, yaitu balap matik Yamaha Aerox 155 cc yang dikhususkan untuk pemula A dan pemula B. Aerox 155 siap diajak bermanuver dalam berbagai varian tikungan dan bermain di RPM tinggi saat melahap trek lurus utama (main straight). Untuk kelas-kelas yang akan dilombakan dalam YCR 2019 Sintang ialah 3 kelas Nasional (Kejurnas) seperti Moped 4 Tak 150 cc Tune-up Seeded (YCR1), kemudian Moped 4 Tak 150 cc Tune-up Novice (YCR2) dan Moped 4 Tak 150 cc Tune-up Rookie (YCR3). Selanjutnya untuk kategori Exhibition terdiri dari 11 kelas yang mencakup kategori bebek 2 tak, Matik dan Ex-Rider. 遯カ蟒」cara Yamaha Cup Race 2019 Sintang merupakan event ucapan terima kasih Yamaha kepada masyarakat Sintang yang tetap memilih sepeda motor Yamaha dalam kesehariannya. YCR Sintang ini juga mengobati kerinduan pencinta otomotif Sintang yang sudah vakum 11 tahun tidak ada event road race di Sintang, dan kali ini ada juga kelas Aerox 155. Dalam Aerox Fun Race akan memberikan bukti ketangguhan Yamaha Aerox 155 di ajang balapan road race,terang Ardyanto selaku General Manager Sales PT. Aneka Makmur Sejahtera sebagai main-dealer Yamaha wilayah Kalimantan Barat. Sehubungan lintasan Non Permanen (NP) Ex-Bandara Susilo, Sintang, Kalimantan Barat memiliki panjang trek 1153 meter. Total tersaji 11 tikungan. Tantangan utama para rider ialah beberapa model tikungan berbentuk hairpin, juga stop and go. Disini mereka tertantang untuk melakukan aksi rolling speed sambil menahan RPM mesin hingga dapat optimal saat momen keluar tikungan. Secara lay-out, maka sirkuit ini menantang para pembalap dan memberikan edukasi di lintasan Non Permanen (NP) karena memang YCR 2019 Sintang ini pertama kali hadir. Adapun kesuksesan penyelenggaraan Yamaha Cup Race 2019 Sintang ini mendapat dukungan dari berbagai sponsor seperti Yamalube, Idemitsu, KYB, Pirelli, NGK dan IRC Tire.