bLU cRU
All New R15 Comm B Beginner dan R25 Comm B Beginner Jadi Terfavorit, Aditya Fauzi Juara R25 Pro, Gupito Kresna Juara R15 Pro Final IDEMITSU bLU cRU YAMAHA SUNDAY RACE 2022 Sentul
07 October 2022

Duet tim Yamaha Akai Jaya MBKW2, Galang Hendra Pratama dan Anggi Setiawan mendominasi jalannya race kelas R25 Pro dalam gelaran final IDEMITSU bLU cRU YAMAHA SUNDAY RACE 2022 di Sirkuit Internasional Sentul, Bogor pada hari Minggu (18 September 2022).
Mereka memborong podium 1-2 dalam balapan yang pastinya menggunakan pacuan motor Yamaha YZF-R25. Galang Hendra Pratama terus melaju dan memperlebar jarak dengan rombongan kedua hingga gap waktunya hampir 2 detik.

Untuk finish ke-3 kategori R25 Pro diraih Aditya Fauzi. Mengacu hasil ini, maka rider Yamaha RRS tersebut meraih juara umum R25 Pro. Pundi poinnya memang cukup jauh berbeda karena meraih yang terbaik dalam 2 seri sebelumnya.



Riding Experience!
Penyelenggaraan seri pamungkas IDEMITSU bLU cRU YAMAHA SUNDAY RACE 2022 Sentul juga diisi dengan aktifitas Riding Experience. Dalam hal ini, rekan-rekan jurnalis dari media online dan blogger diajak untuk merasakan sensasi di trek Sentul besar dengan motor All New Yamaha R15.
Mereka dibagi dalam beberapa group dan diajak untuk berkeliling trek selama 4 lap. Teknisnya, 1 lap untuk pemanasan dan pengecekan safety riding, kemudian lap selanjutnya untuk riding experience merasakan perfoma All New R15.
Adapun kesuksesan dari seri ke-3 Idemitsu bLU cRU Yamaha Sunday Race 2022 ini berkat dukungan dari sponsor-sponsor, seperti Idemitsu, Yamalube, IRC, Kayaba, NGK dan ZuttoRide.
#IdemitsubLUcRUYamahaSundayRace2022
#LetsShiftUpGoBeyond
#YamahaSemakinDiDepan
#YamahaFullGaspoll