Product

Dealer

Credit

Konsultasi

Service

bLU cRU

Aldi Satya Mahendra Raih Pole Position dan Podium Ke-2 di R3 bLU cRU European Championship 2023 Catalunya

12  May 2023

product-picture

Aldi Satya Mahendra berhasil naik podium ke-2 dalam race pertama gelaran R3 bLU cRU European Championship 2023 di Sirkuit Catalunya, Spanyol (6 Mei 2023). 

Aldi membuktikan potensinya dengan memimpin sebagian besar perjalanan balapan. Hasil ini juga melengkapi prestasi rider tim Yamaha bLU cRU Racing Indonesia tersebut yang meraih pole position atau starting grid terdepan.

Sedangkan di race ke-2 Aldi mengalami crash pada lap terakhir (ke-11). Namun dapat bangkit lagi dan berjuang all out hingga finish ke-13. 

Pejuang Semakin Di Depan ini berada di peringkat ke-7 (naik dari sebelumnya posisi ke-9) dalam klasemen sementara R3 bLU cRU European Championship 2023.

erasaan saya setelah menyelesaikan round 2 ini sangat senang karena mendapat podium untuk pertama kalinya di Eropa. Seharusnya saya finish di posisi pertama tetapi saya kena penalti drop satu posisi. Strategi saat race pertama, saya berusaha menjaga konsentrasi dan stay untuk berada di barisan depan 1,2 dan 3 dan akhirnya di last lap bisa finish di urutan pertama. Begitu juga di race ke-2, saat awal lap semuanya sudah sesuai strategi. Namun di last lap, saya terlempar ke urutan ke-8, kemudian saya berusaha untuk survive. Kemudian dibuang lagi dan kembali posisi ke-14. Kemudian di tikungan selanjutnya, saya mencoba overtake 2 rider, namun ada yang memaksa hingga saya masuk ke area gravel. Pada akhirnya, saya finish ke-13. Terima kasih untuk Yamaha Racing Indonesia dan seluruh sponsor, saya akan berusaha meraih podium lagi next rounducap Aldi Satya Mahendra.

Putaran ke-3 R3 bLU cRU European Championship 2023 akan berlangsung di Misano, Italia tanggal 2-3 Juni nanti. Harapan kedepan Aldi Satya Mahendra dapat kembali mengibarkan bendera Merah Putih di benua Eropa.