Corporate
Launching Mio Fino di Surabaya, Penjualan Laris Manis
18 February 2012

JAKARTA - Surabaya sebagai salah satu area kuat pemasaran produk Yamaha, menyusul Jakarta untuk menggelar launching Mio Fino. Peluncuran resmi Mio Fino di Kota Pahlawan itu diadakan di Surabaya Town Square(Sutos), Sabtu (18 Februari 2012). Launching motor Fashionable Matic Yamaha ini disambut antusias masyarakat setempat. Sekitar 5.000 pengunjung tumpah ruah memadati lokasi event dan menikmati sejumlah sajian acara. Mereka pun terpikat ikon utama itu sendiri yaitu Mio Fino. Terbukti penjualan laris manis dengan terjualnya 97 Mio Fino di lokasi event. ”Masyarakat Surabaya menyukai model, warna dan striping Mio Fimo. Paling disukai Mio Fino Sporty warna hitam merah dan Classic merah. Mereka juga suka jok-nya karena enak buat duduk dan speedometer dan fuel meter yang terpisah karena menjadikannya lebih klasik dan mudah dimodifikasi,” papar Hardian Chandra, bagian promosi Yamaha Surabaya. Panitia acara berhasil menarik perhatian para pengunjung Sutos dengan display Mio Fino di depan mall dan parkiran motor. Sutos disulap menjadi sangat Mio Fino ditambah lagi dengan tampilnya tiga MC acara yang mewakili karakter varian Mio Fino – sports, classic dan fashion. Trio MC cantik itu berdandan dan menggunakan wardrobe sesuai karakter Mio Fino. Mereka berperan sebagai brand ambassador memperkenalkan kelebihan-kelebihan Mio Fino. Sebanyak 130 orang melakukan flashmob untuk membuka prosesi launching dan disebar membaur bersama pengunjung. Di dalam mall, balon udara dengan branding Mio Fino diterbangkan dan dikendalikan dengan remote control. Serunya lagi, permainan games juga dibagi tiga sesuai karakter Mio Fino. Sports lewat games tennis nintendo wii, fashion lewat permainan games dengan menggunakan laptop dan tv plasma dengan tantangan melakukan mix and match penampilan sesuai tema pertanyaan. Dan untuk classic dimainkan game pinball. Launching Mio Fino di Surabaya juga diramaikan Izi (female violin group), D’Carava (band jazz), model performance, Pavaroni (band lokal top 40), female DJ, local female band dan Japanese community (cosplay). Meriahnya peluncuran Mio Fino sudah diawali dengan berbagai kegiatan sejak Kamis dan Jumat (16 dan 17 Februari). Seperti di 8 titik perempatan lampu merah paling strategis di Surabaya, cewek-cewek tampil sesuai karakter Mio Fino yang juga bertugas membentangkan spanduk informasi acara launching. Board man mengenakan tulisan event launching di depan dan belakang juga ikut menginformasikan mengenai puncak acara. Mio Fino Fashionable Matic
Mio Fino, skutik teranyar Yamaha menghadirkan gaya hidup baru dalam berkendara dengan tagline, “Mio Fino, Fashionable Matic”. Mio Fino hadir untuk menyempurnakan barisan kategori motor automatic Yamaha sekaligus memenuhi kebutuhan konsumen yang menginginkan skutik modern inovasi terbaru. Sangat layak Mio Fino disebut Fashionable Matic yang identik dengan wanita sesuai arti Mio itu sendiri yang berarti cantik. Mio Fino pun memenuhi kebutuhan wanita yang ingin tetap cantik saat naik motor. Anak - anak muda dan khususnya wanita dipastikan akan mencintai Mio Fino karena sangat sesuai dengan karakter mereka. Tiga variannya adalah Mio Fino Fashion, Mio Fino Classic dan Mio Fino Sports yang merepresentasikan karakter anak-anak muda dan wanita yang ingin tampil bergaya di atas tunggangan skutik modern dengan warna-warna terang dan ceria. Tersedia tujuh warna segar yaitu Fashion Cyan, Fashion Pink, Classic Red, Classic Black, Sports Black, Sports Blue dan Sports Red. Mio Fino Classic merupakan bagian dari gaya hidup yang sesuai untuk mereka yang ingin tampil cute untuk melengkapi penampilan lebih memukau. Mio Fino Fashion cocok untuk gaya pop cute dimana warna pink mewakili gaya cute fashion dan cyan untuk gaya yang keren dan cool. Sedangkan Mio Fino Sports tepat bagi mereka yang berjiwa aktif dengan striping bernuansa balap. Mio Fino Sports memiliki sejumlah keistimewaan yang membuatnya akan sangat disukai konsumen. Kompetitor pun tidak memiliki varian sports untuk skutik modern. Istimewanya Mio Fino Sports bisa dilihat pada perpaduan warna yang lebih berani (putih merah, putih biru dan hitam merah). Stikernya lebih banyak, terdapat pada bodi belakang, konsol deck tengah, bodi depan hingga speckboard. Untuk mendukung kesan sporty diberikan aksen warna hitam di bagian lampu depan, jok, handle grip, velg dan pegangan belakang motor. Istimewanya Mio Fino Sports memiliki striping yang diberi warna merah di bibir velg. Stripingnya bahannya cat bukan striker. Yamaha memilih striping cat ini karena melihat mayoritas konsumen saat ini memodifikasi motor dengan striping di bagian bibir velg. Striping cat di bibir velg ini menjadikan Yamaha sebagai satu-satunya pabrikan di Indonesia yang mengeluarkan striping seperti ini. Untuk Mio Fino Fashion, stripingnya bernuansa pop ceria bergaya anak muda dengan aksen jepretan kamera blitz yang terinspirasi dari tren musik pop Korea saat ini di Indonesia. Sedangkan Mio Fino Classic berkesan mewah dengan aksen warna kulit di jok dan handle grip. Permainan stripingnya sedikit tapi menonjolkan logo Mio Fino 3D seperti yang ada pada mobil-mobil mewah. Striping ini terdapat pada bodi belakang Mio Fino Classic. Fino sudah dilengkapi Automatic Headlight On (AHO), fuel meter, speedometer, front pocket, CVT engine dan tail light. Skutik retro modern fashionable anyar ini siap dipasarkan di Februari ini. Spesifikasi mesinnya pun tidak berubah dengan tipe mesin 4-langkah, 2 valve, SOHC, berpendingin kipas dan berkapasitas 113 cc. Mesinnya mampu menghasilkan tenaga hingga 8,35 PS di putaran 8.000 rpm dengan torsi puncak mencapai 7,84 Nm di 7.000 rpm.
Photo Terkait
For download Hi-Res image click Here