Corporate
Your Total Riding Exeperience Yamaha After Sales Service
28 October 2013

JAKARTA - Diluncurkannya 4 motor CBU (Completely Built Up) Yamaha di Indonesia sekaligus memasarkannya di sini, diikuti dengan pelayanan penuh yang akan didapatkan konsumennya. Your Total Riding Experience, 100% back up by Yamaha Factory, demikian pengalaman bagi konsumen yang siap diberikan Yamaha. Konsumen CBU yang adalah bagian dari keluarga Yamaha dirangkul untuk bersama merasakan pengalaman dan pelayanan sempurna melalui after sales service. Meliputi home/pick up service, paket cuci motor, garansi, MC maintenance history, riding course, fasilitas pembiayaan asuransi, emergency support, paket modifikasi, jaminan ketersediaan parts, fasilitas pembiayaan dan paket service gratis. After sales service itu menangani kebutuhan service CBU selama 3 tahun atau 36.000 km, jaminan garansinya 3 tahun (1 tahun garansi pabrik dan 2 tahun garansi ATPM), pertolongan kepada CBU 24/7 (24 jam sehari, 7 hari seminggu), memastikan kilai CBU dengan detailing satu kali setahun dan cuci setiap service. Ditambah kemudahan-kemudahan lainnya bagi konsumen seperti menjemput dan mengantar berdasarkan kesepakatan waktu dan lokasi, service CBU di rumah, asisten pribadi CBU untuk memudahkan komunikasi dengan Yamaha dan sejarah perawatan CBU mengenai masalah dan perbaikannya. Lebih spesifik lagi untuk after sales service, disebut sebagai Yamaha Care meliputi seluruh perawatan berkala dengan fasilitas tambahan seperti service di rumah, service antar jemput, pengingat dari Yamaha, catatan perawatan pada sistem service, pencucian dan detailing dan pertolongan emergensi 24 jam. Suasana kekeluargaan yang dibangun Yamaha dengan konsumen CBU juga difasilitasi melalui komunitas. Agar konsumen semakin bangga dan nyaman berkumpul bersama sesama pemilik CBU Yamaha. Mereka akan dimanjakan dengan undangan VIP setiap aktivitas Yamaha, riders corner di kafe pilihan, akses langsung bertemu duo pembalap Yamaha MotoGP Valentino Rossi dan Jorge Lorenzo, spare part san service spesial, diprioritaskan untuk parkir di mall pilihan, turing bersama, digital media untuk komunitas weekend breakfast club dan track day.