Product

Dealer

Credit

Konsultasi

Service

Corporate

Rahasia Yamaha Menyatukan Motor dengan Rider di Rev Station

22 May 2014

product-picture

REV SquadSENTUL Kekuatan Yamaha menghasilkan produk-produk kelas wahid ternyata bersumber dari sebuah laboratorium super canggih. Laboratorium itu namanya Rev Station, yang dikembangkan oleh orang-orang jenius dan berbakat melahirkan motor sesuai kebutuhan konsumen di setiap era. Kisah fiksi ini menampilkan tokoh Trika (PR Manager), Nick (Engineer), Skape (Product Designer), Dr. Troy (Chief Engineer) dan RT (Test Rider) adalah lima orang pentolan Rev Station yang menjadi tokoh utama di video Rev Station dan dikenal sebagai Rev Crew. Mereka adalah tulang punggung Yamaha untuk menjadi yang terdepan menciptakan motor-motor istimewa tiada duanya. Kisah lengkap mengenai Rev Station bisa dilihat di www.revstation.com dan ada juga videonya. Latar belakangnya adalah di abad ke-21 keadaan planet Bumi semakin mengkhawatirkan. Manusia terancam punah dan musnah. Pada saat kritis inilah Tim Riset Yamaha berhasil menemukan jalan keluarnya, “Rev”. Energi luar biasa dapat dihasilkan dari tingkat emosi manusia. Dan satu-satunya jalan untuk menyelamatkan masa depan adalah dengan mendayagunakan Rev, sebuah terobosan revolusioner antara reaksi manusia dan mesin. Yamaha menginvestasikan teknologi yang paling inovatif serta anggota tim yang paling berbakat untuk menghasilkan sebuah sumber daya baru yaitu Rev Station - “Revs your Heart”. Revs Your Heart adalah Brand Slogan baru Yamaha Motor Co, Ltd, yang resmi diperkenalkan pada Maret 2013. Brand Slogan ini digunakan di seluruh dunia untuk mengomunikasikan cita-cita bersama Yamaha global, baik secara internal maupun eksternal. Video Rev Station untuk Indonesia awalnya mengisahkan tentang Nick yang tidak bahagia dengan pekerjaannya karena terhambat berkreasi oleh pimpinan di perusahaannya. Padahal dia memiliki otak cemerlang. Mencium bakat dan kecerdasan Nick, tim Rev Station pun merekrutnya dan menuntunnya menuju laboratorium untuk menemukan dirinya yang sebenarnya. Nick pun menjadi dirinya seutuhnya. Dijemput oleh RT, dia bertemu dengan Trika, Skape dan Dr.Troy. Bergabung dengan orang-orang berbakat istimewa mengembangkan Yamaha. Nick pun menerima pinangan Rev Station dan menciptakan berbagai produk unggulan seperti R25 dan Tricity. Namun motor yang diciptakan Nick harus berjiwa. Itulah jiwa Rev yang harus dimiliki oleh pengendara agar menjadi sempurna berpadu dengan motor Yamaha. Tugas itu diemban RT dalam test ride. Awalnya dia tidak memiliki jiwa Rev alias 0 persen. Meskipun speed, position dan power yang dihasilkannya saat test ride masing-masing mencapai 100 persen, tapi tanpa Rev soultidak lah sempurna. ”Maybe that’s the problem. It’s too perfect. It has no soul. (Mungkin itulah masalahnya. Terlalu sempurna. Tidak punya jiwa),” begitu kata RT tentang yang dirasakannya saat test ride. Dr.Troy sebagai Chief Engineer pun menyadari motornya tidak memiliki karakter. Padahal rider penting merasakan “attitude” motor itu. Hanya dengan itulah, pengendara bisa menyatu dengan motor. Menyadari ada yang salah, Dr.Troy pun “menyebarkan” jiwa-jiwa kemenangan, kesuksesan dan kesempurnaan Yamaha yang terekam dalam sejarah selama 60 tahun. Dan berhasil, RT kembali test ride dengan motor Yamaha berjiwa Rev dan merasakan sempurnanya menyatu dengan tunggangannya. ”It’s not always about the perfect bike (Ini bukan selalu mengenai motor yang sempurna),” kata Dr.Troy. ”No, it’s always about the perfect ride (Tidak, ini selalu tentang mengendarai yang sempurna),” jawab RTThis machine will rev people (mesin ini akan me-rev pengendaranya),” tegas RT. ”Video Rev Station ini kami buat agar menggugah masyarakat dan konsumen loyal Yamaha memiliki ikatan emosional dengan Yamaha dan produk-produknya. Sebab dengan hubungan emosional, sebuah hubungan menjadi kuat dan terus bertahan lama. Kami pun ingin menunjukkan gambaran bagaimana produk Yamaha memang dihasilkan dari orang-orang cerdas, berbakat, memahami kebutuhan konsumen, inovatif dan modern,” jelas Eko Prabowo, GM Marketing Communication & Community Development Yamaha Indonesia. Lima Tokoh Rev Station Trika adalah Android (manusia buatan) yang diciptakan tanpa memiliki hati dan perasaan. Tidak pernah mengenal apa yang dimaksudkan dengan emosi. Berbagai pendapat dan usulannya selalu berdasarkan pada logika, efisiensi dan data. Dia telah mengabdi pada Rev Station sejak diciptakan. Dr. Troy, pemimpin Rev Crew yang sangat dihormati, seorang insinyur/teknisi yang jenius yang dibanggakan oleh Rev Station. Meski telah cukup berumur namun keinginan untuk terus bereksplorasi sangatlah besar, dan mampu mewujudkan ide-idenya berkat kemampuan teknis yang menakjubkan. Nick, insinyur/teknisi yang sangat berbakat, yang meninggalkan pekerjaan terdahulunya dikarenakan ketidakcakapan pemimpin sebelumnya. Direkrut untuk bergabung dengan Rev Crew dikarenakan semangat “Rev” yang membara di hatinya. Di sini dia terus mengejar impiannya untuk menciptakan mesin yang mencengangkan dunia. Skape, inovasi dari Kepala Desainer Produk dari Rev Station ini mempunyai ciri khas desain yang tidak kentara dan halus sempurna. Selalu semangat untuk terus mendesain dengan mempercayai bahwa mesin adalah juga sebuah karya cipta seni. RT, karakternya misterius, tidak pernah sekali pun melepas helmnya dan selalu menyembunyikan wajah aslinya. Saat menguji coba, ia selalu berhasil untuk terus menerus memacu mesin melewati ambang batas maksimalnya.