Corporate
Syahrul Amin dan Awhin Sanjaya Juara Umum Kelas Seeded dan Pemula Yamaha Cup Race Cirebon
15 September 2015
CIREBON - Seri ke-6 Yamaha Cup Race (YCR) di sirkuit nonpermanen Area Sport Center Pemda Sumber, Cirebon 26-27 September 2015 sukses diadakan. Syahrul Amin keluar sebagai juara umum kelas Seeded dan Awhin Sanjaya untuk kelas Pemula.
Syahrul tercatat telah menjadi juara umum sebanyak 2 kali yang salah satunya diraih di YCR seri 1 di Purwokerto. Tak kalah, Awhin yang baru tahun ini membalap di Region 2 (Jawa) mampu jadi juara.
Penampilan yang maksimal ditunjukkan oleh seluruh rider, terutama Syahrul podium pertama di kelas YCR 1 (Moped 125cc Tune Up Seeded + Open Class Injeksi) dan runner up di kelas YCR 2 (Moped 110cc Tune Up Seeded + Open Class Injeksi). Begitupun dengan Awhin yang podium pertama di kelas YCR 3 dan runner up di YCR 4 (Moped 110cc Tune Up Pemula + Open Class Injeksi).
“Saya sangat senang, ini merupakan juara umum yang kedua bagi saya. Kemenangan ini saya persembahkan kepada Bapak Supriyanto selaku Manager MotorSport PT.YIMM (Yamaha Indonesia Motor Manufactiring). Saya bisa buktikan kepada beliau bahwa saya menepati janji saya untuk dapat meraih podium dengan menggunakan Jupiter Z1. Kemenangan ini juga saya persembahkan untuk owner team Yamaha Yamalube NHK IRC NISSIN NGK Bahtera Bapak Anang Mudjiantoro yang berulang tahun hari ini (27 September),” ujar Syahrul.
“Luar biasa rasanya bisa menjadi juara umum padahal saya baru pertama kali main di region ini. Jupiter Z1 memang benar-benar tangguh, saya dapat merasakan kemampuan motor sangat luar biasa baik dari sisi power dan handling motor yang sangat stabil,” cetus Ahwin.
Seri ke-6 yang diadakan di sirkuit non permanen Area Sport Center Pemda Sumber, Cirebon memiliki panjang lintasan 930 meter dan lebar 7 – 8 meter, berkarakter high speed. Sebanyak 149 starter tampil di YCR ini memperlihatkan skill masing-masing. Pebalap nasional Tamy Pratama, hadir mengedukasi para rider lokal.
Racing Kit Market dan Aksi Wawan Tembong
Pengunjung YCR Cirebon juga sangat ramai, total terhitung hingga lebih dari 10.000 orang penonton memadati area sirkuit untuk melihat aksi pebalap tanah air dan menyambangi booth Racing Kit Market yang diisi oleh produk-produk unggulan dari para sponsor Yamaha seperti Pertamina, BRT Nissin, KYT, NGK, PT. Gajah Tunggal tbk, dan PT Sakura Java Indonesia.
Yamaha Safety Riding for Kids dibuka juga untuk anak-anak. Aksi freestyler internasional Wawan Tembong dengan MT-25 pun direspon meriah oleh penonton.
Hasil Seri 6 YCR di Cirebon :