Product

Dealer

Credit

Konsultasi

Service

Corporate

Tenere dan Scorpio Siap Tempur

05 June 2016

product-picture

Tenere dan Scorpio Siap TempurDalam hitungan hari, tim Yamaha Ring of Fire Adveture (RoFA) akan bertolak ke Makassar dalam rangka memulai penjelajahan 15 kota di Pulau Sulawesi dan Maluku, 8 April 2012. Sementara itu, motor Yamaha Tenere XT660Z dan Scorpio yang akan menjadi tunggangan tim Yamaha RoFA selama melakukan ekspedisi sudah dikemas untuk dikirim ke Makassar, di Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara, Selasa (27/12). Ekspedisi RoFA Stage kedua ini didukung Yamaha Tenere XT660Z dan Scorpio yang siap tempur menemani tim RoFA menjelajah Indonesia. Kekuatan Tenere XT660Z yang terkenal sebagai jawaranya relli Dakar di ajang ekspedisi ayah dan anak untuk mengeksplorasi keindahan alam Indonesia ini dinilai cocok dengan medan yang akan dilalui pada stage 2 RoFA yang rutenya berkarakterisitik offroad, menyebrangi sungai, melintasi jalan trans Sulawesi yang panjang dan membutuhkan kecepatan. Motor ini mengusung mesin 1 silinder 660cc, mesin SOHC 4 klepnya memiliki torsi besar. Yamaha mengklaim 58 Nm di 5.500 rpm. Powernya mencapai 48 PS pada 6.000 rpm, ditambah boks bagasi dan perangkat navigasi. Jarak main suspensinya juga panjang, mirip motor trail. Sokbraker teleskopik di depan mampu bergerak sejauh 210 mm. Kombinasi roda depan dan belakangnya juga sudah trail tulen. Ring 21 inci di depan roda depan dan 17 di belakang. Mengingat Tenere XT660Z ini adalah yang pertama di Indonesia yang didatangkan langsung dari Spanyol, dalam perjalanannya, RoFA stage 2 akan didukung oleh dua mekanik Indonesia dan satu mekanik dari Jepang. Tenere dan Scorpio Siap Tempur Sementara itu, dengan ukuran yang lebih kecil dan ringan serta memiliki cc mesin paling besar di barisan motor Yamaha Indonesia, Scorpio akan ditunggangi dua rider wanita, putri dari penggagas Ring of Fire, Youk Tanzil. Mereka adalah Chintara Diva dan P.S.Andini. Keikutsertaan dua wanita ini akan menjadi pengalaman pertama menempuh medan berjarak jauh dan menantang. ‘Sensasi Tantangan Sejati’ yang menjadi tagline Scorpio, sangat pas menggambarkan motor sport Yamaha ini untuk menjawab tantangan di RoFA.